Pendidikan Profesi Guru Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

PELAKSANAAN LAPOR DIRI PPG DALAM JABATAN ANGKATAN 1 TAHUN 2023 UNIVERSITAS PGRI ADI BUANA SURABAYA

Nomor            : 042/PP/UNIPA/IV/2023

Lampiran        : Satu Berkas

Perihal             : Pengumuman Lapor Diri

Kepada            : Yth. Peserta PPG Dalam Jabatan Angkatan 1 Tahun 2023

                          Universitas PGRI Adi Buana Surabaya

Sehubungan dengan pelaksanaan PPG Dalam Jabatan Angkatan I Tahun 2023 Universitas PGRI Adi Buana Surabaya, dengan ini kami sampaikan agar calon mahasiswa melakukan lapor diri secara daring dengan mengunggah dokumen melalui link https://bit.ly/lapordiri_ppgdaljab_angk1_2023_adibuana pada hari Selasa – Jumat, tanggal 2 – 5 Mei 2023 (jadwal terlampir).

Adapun kelengkapan dokumen lapor diri yang harus disiapkan mahasiswa PPG Dalam Jabatan Angkatan I Tahun 2023 sebagai berikut.

  1. Biodata Mahasiswa (disediakan dalam gform).
  2. Soft Copy Pas Foto Berwarna Dimensi 4×6 (dengan latar berwarna merah dan memakai jas berwarna gelap, laki-laki memakai dasi).
  3. Format A1 dan Pakta Integritas (format diunduh dari SIMPKB).
  4. Surat Pernyataan Izin Kepala Sekolah / Pimpinan (format diunduh dari SIMPKB).
  5. Scan Ijazah S1.
  6. Scan Transkrip Nilai S1.
  7. Scan Kartu Identitas KTP / SIM.
  8. SKCK (dari kepolisian setempat).
  9. Surat Keterangan Sehat (dari Puskesmas / RSUD setempat).
  10. Surat Bebas NAPZA (dari BNN / Kepolisian / Puskesmas / RSUD setempat).
  11. Scan NPWP (bagi yang memiliki).
  12. Scan Akta Lahir.
  13. Scan Kartu Keluarga.

Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan, atas kerja sama yang baik kami sampaikan terima kasih.

Catatan: peserta yang tercantum dalam lampiran wajib melaksanakan lapor diri dan bergabung pada grup telegram melalui https://t.me/+Ts8JKCGHQ2MzNmE1